Seru dan Pecah Findi Artika Jadi Juri Lomba Bulan Bahasa SMKN 1 Terbanggi Besar
SMKN 1 Terbanggi Besar mengadakan Lomba Bulan Bahasa pada Kamis, 30/10/2025. Acara ini diikuti siswa-siswi SMP/MTs yang berasal dari Kecamatan Terbanggi Besar, Way Pengubuan dan Seputih Agung.
Dari sejak pagi, para peserta sudah hadir bersama guru pendamping dari sekolah masing-masing. Tiap peserta terlihat mempersiapkan secara totalitas untuk mengikuti ajang perlombaan.
Sugarjito, Waka Kesiswaan, menyebutkan rangkaian lomba yang terdiri dari Lomba Cipta Baca Puisi, Solo Song, Story Telling, Mading, Pidato Bahasa Indonesia, Keterampilan Baris Berbaris, Senam Kreasi, dan Paduan Suara.
Acara ini juga dihadiri Thomas Amirico, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, Hartati, Kacabdin Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Wilayah VI beserta beberapa stafnya, Umi Tarsih, Kepala SMKN 1 Terbanggi Besar, Jaman Mulyadi, Ketua MKKS SMK Lamteng, Nyoman Suarmo, Ketua MKKS SMA Lamteng beserta jajaran kepala SMK se-Lampung Tengah, dan guru-guru SMKN 1 Terbanggi Besar.
“Tujuan kegiatan ini yaitu untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda dan meningkatkan kecakapan berbahasa, baik dalam bahasa Indonesia, bahasa daerah, maupun bahasa asing,” ujar Umi Tarsih, Kepala Sekolah.
Thomas Amirico, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, berkesempatan membuka acara lomba.
“Lulusan SMK dapat meningkatkan kualitas diri agar mampu bersaing baik di universitas maupun di dunia kerja,” pesannya ketika memberikan sambutan.
Dengan ditandai bunyi gong, acara lomba dimulai pukul 10.00 WIB. Para peserta lomba langsung memasuki ruangan yang sudah disiapkan panitia. Untuk lomba Solo Song, peserta menyanyikan lagu di panggung yang langsung disaksikan oleh hadirin.
Acara bertambah seru setelah Findi Artika, Bintang Pantura 6, hadir sebagai juri dan mendendangkan dua buah lagu. Suara merdu Findi menghipnotis hadirin untuk ikut bernyanyi dan berjoget bersama.
Findi adalah alumni SMK Negeri 1 Terbanggi Besar program keahlian Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran (OTKP) tahun 2021. Meski sudah memiliki nama besar di kancah nasional, Ia tetap ramah menyapa dan meyalami para guru, siswa dan tamu yang hadir.
Pengumuman lomba dibacakan pukul 15.00 WIB. Kepala sekolah dan perwakilan guru memberikan selamat dan menyerahkan piala kepada para juara lomba. [Maya]
Tulisan Lainnya
Stand Bazar SMKN 1 Terbanggi Besar Semarakkan Peringatan Hari Guru Nasional 2025
Stand bazar SMKN 1 Terbanggi Besar semarakkan Peringatan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) 2025 di Gedung Sesat Agung Nuwo Balak Gunung Sugih, Selasa, 25/11/2025. Para guru S
Keseruan Peringatan Hari Guru Di SMKN 1 Terbanggi Besar
Kegiatan Peringatan Hari Guru Di SMKN 1 Terbanggi Besar dilaksanakan di Lapangan sekolah, Rabu, 26/11/2025. Agenda diawali dengan sholat Dhuha dan pengarahan yang dipandu oleh Sugarjito
Siswa XII SMKN 1 Terbanggi Besar Ikuti Simulasi Ujian Melalui Aplikasi Uji Latihan (Aksi Jihan)
Siswa XII SMKN 1 Terbanggi Besar Ikuti Simulasi Ujian Melalui Aplikasi Uji Latihan (Aksi Jihan) pada Jumat, 31/10/2025. Waktu pelaksanaan yang terjadwal yaitu pukul 14.00 WIB. Simulasi
Siswa kelas XII SMKN 1 Terbanggi Besar Ikuti Gladi Bersih Tes Kemampuan Akademik (TKA) 2025
Pelaksanaan gladi bersih Tes Kemampuan Akademik (TKA) SMKN 1 Terbanggi Besar dilakukan mulai hari ini, Senin (27/10/2025). Tes ini ini diikuti 160 siswa kelas XII di laboratorium Akunta
Tim Gerakan Literasi Sekolah (GLS) SMK Negeri 1 Terbanggi Besar Ikuti Bimbingan Teknis Implementasi Literasi Digital di Seputih Agung
Perwakilan tim Gerakan Literasi Sekolah (GLS) SMK Negeri 1 Terbanggi Besar ikuti Bimbingan Teknis Implementasi Literasi Digital di aula SMA Negeri 1 Seputih Agung pada Kamis, 4/09/2025.
Kunjungan Guru Tamu Alfamart Class Di SMKN 1 Terbanggi Besar
Sebanyak 24 siswa kelas X Pemasaran 1 SMK Negeri 1 Terbanggi Besar, Lampung Tengah, berkumpul di Laboratorium Seni, Selasa, 26/8/2025. Para siswa yang tergabung dalam Alfamart Class ini
Desti Nur Afifah, Bangga Jadi Perwakilan Paskibra Kabupaten Lampung Tengah
Desti Nur Afifah, siswa kelas XI Pemasaran 2, terpilih menjadi anggota Pasukan Pengibar Bendera pada acara Kemerdekaan Republik Indonesia pada Minggu, 17/02025 di Lapangan Merdeka, Gunu
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Ramah (MPLS Ramah) SMK Negeri 1 Terbanggi Besar 2025
SMK Negeri 1 Terbanggi Besar mengadakan upacara pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Ramah (MPLS Ramah) tahun ajaran 2025/2026 di lapangan pada Senin, 14/7/2025. Dilansir dari
Siswa Baru SMK Negeri 1 Terbanggi Besar Mengikuti Seleksi Kelas Alfamart
50 siswa baru dari prodi Pemasaran SMK Negeri 1 Terbanggi Besar mengikuti seleksi Kelas Alfamart di aula sekolah pada Jumat, 4/07/2025. Tes dilaksanakan pukul 09.00 WIB hingga pukul 12
Usai Jalani Training As Selection, Siswa Kelas Alfamart SMKN 1 Terbanggi Besar Siap PKL Selama Enam Bulan
33 siswa Kelas Alfamart SMKN 1 Terbanggi Besar diantarkan guru pembimbingnya ke toko-toko Alfamart untuk menjalani masa PKL selama enam bulan pada Senin, 1/07/2025. Penjemputan siswa PK
